JEMBER - Percepatan penanganan Covid 19 Kabupaten Jember, terus dilakukan secara terpadu, seperti yang dilakukan oleh tenaga medis Kecamatan Gukukmas yang mengevakuasi 4 warga terpapar positif Covid 19 menuju tempat isolasi terpusat (Isoter) Hotel Kebon Agung Jember, pada Minggu 01/08/2021 yang mendapatkan pendampingan personel Koramil 0824/20 Gumukmas dan aparat terkait.
4 Warga yang merupakan tamu hotel GGM Gumukmas tersebut daintaranya NLP 53 tahun warga Jl Panca Usaha Krang Tapen Mataram Nusa Tenggara Timur, SL 52 tahun Warga Jl Besar Dusun Vi Sendangrejo Binjai Langkat Sumatera Utara, MH 52 warga jl Prof WZ Yohanes Paupire Ende Tengan Nusa Tenggara Timur dan Mus 53 tahun warga Jl Panjaitan Gambirono Bangsalsari Jember.
Mereka kooperatif setelah terbukti malalui pemeriksaan Swab reaktif, mereka bersedia dirawat di tempat Isoter Hotel Kebon Agung Jember.
Menurut Danramil 0824/20 Gumukmas Kapten Chb Hadi Windoko dalam wawancaranya menyatakan, bahwa pelaksanaan evakuasi tersebut sudah kita koordinasikan terlebih dahulu baik dengan pihak hotel maupun dengan yang bersangkutan serta Puskesmas, dalam rangka mencegah penyebaran, mereka harus kita evakuasi ke tempat Isoter.
Kemudian kita menugaskan personel untuk mengawal pelaksanaannya hingga ke tempat Isoter, namun dengan menjaga jarak aman, karena personel kita tidak mengenakan alat pelindung diri (APD). Kata Danramil.
Sementara itu Dandim 0824/Jember Letkol Inf La Ode Muhammad Nurdin, saat dikonfirmasi membenarkan adanya evakuasi warga tersebut, kita sangat mengapresiasi langkah cepat Muspika setempat, guna mencegah penyebaran lebih lanjut. Tegasnya. (Siswandi)