JEMBER - Dalam menyampaikan program kegiatan Kodim 0824/Jember, pada Senin 05/09/2022 dilaksanakan pengarahan Dandim 0824/Jember kepada Para Danramil Jajaran dan Perwira Staf.
Kegiatan dihadiri oleh 31 Komandan Koramil jajaran Kodim 0824/Jember dan Perwira Staf Kodim 0824/Jember, tersebut dilaksanakan pengarahan pengendalian inflasi, sekaligus dilaksanakan sidang jabatan anggota Kodim 0824/Jember.
Usai kegiatan tersebut, Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan saat kami wawancarai menyatakan, bahwa kegiatan ini dalam rangka memahamkan sebuah program kegiatan terutama isu terbaru dengan naiknya harga Bahan Bakar Minyak (BBM), jangan sampai mempengaruhi harga kebutuhan pokok lainnya.
Terkait hal tersebut para Danramil jajaran kita berikan arahan untuk bersinergi dengan aparat terkait diwilayahnya, melakukan patroli bersama pada obyek-obyek vital, pasar, stasiun pengisian bahan bahan umum (SPBU), serta langkah-langkah persuasif, pendekatan, agar masyarakat tidak panik.
Hal ini sebagai bagian dari tugas pokok TNI dalam mendukung kebijakan Pemerintah dan memelihara kondusifitas wilayah. Yang harus kita laksanakan dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)